@teguhtimur: Saya menyarankan Presiden Joko Widodo segera mengocok ulang kabinetnya. Dalam waktu dekat.
@teguhtimur: Setidaknya, kocok ulang atau reshuffle kabinet dilakukan sebelum bulan puasa Ramadhan tahun ini. Lbh baik bila satu bulan sebelum puasa.
@teguhtimur: Dalam landscape politik kita, bulan puasa itu penting. Bila tidak ada juga perubahan signifikan, situasi politik bisa semakin buruk,
@teguhtimur: Pemerintahan Jokowi yg baru berusia beberapa bulan ini tlh melakukan banyak blunder, dan seperti pertandingan bola, kemelut di depan gawang.
@teguhtimur: Berbagai kebijakan pemerintah tidak mengena di hati rakyat dan menimbulkan keraguan akan kemampuan Presiden Jokowi memimpin pemerintahan.
@teguhtimur: Yang paling menonjol adalah prestasi tim ekonomi yang jeblok.
@teguhtimur: Pertama, kebijakan yang diambil tidak pro rakyat.
@teguhtimur: Kedua, kebijakan yang tidak pro rakyat itu terlihat diputuskan tanpa komando yang jelas.
@teguhtimur: Kalau susunan tim ekonomi yang seperti itu dipertahankan, bisa jadi bumerang yang melesat ke arah Pak Jokowi.
@teguhtimur: Masih banyak anggota masyarakat yang tidak percaya Jokowi yang dikenal sederhana dan merakyat itu mengambil kebijakan yang tidak pro rakyat.
@teguhtimur: Atas dasar pertimbangan inilah, belakangan muncul spekulasi ada upaya menggergaji Jokowi dari sisi ekonomi.
@teguhtimur: Karena bagaimanapun jeleknya kebijakan tim ekonomi itu yang dihujat rakyat ya tetap Pak Jokowi.
@teguhtimur: Bila susunan tim ekonomi diperbaiki sebulan sebelum puasa, ada waktu cukup bg Jokowi utk menghindarkan serangan yang lebih besar lagi. Tks.