HANYA untuk yang punya selera humor. Dikutip dari myRMnews.
KESEBELASAN Muhammadiyah yang dimotori sang Ketua Umum Din Syamsuddin bersama para skuad berhasil mencudangi kesebelasan Nahdlatul Ulama (NU) 4-2 dalam pertandingan ukhuwah Islamiyah menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, kemarin di lapangan PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Dalam pertandingan yang di menit-menit awal diwasiti Wapres Jusuf Kalla itu, Ketua MPR Hidayat Nurwahid membuka gol pertama untuk Kesebelasan Muhammadiyah ’United’. Berikutnya giliran, Din Syamsuddin, Menpora Adhyaksa Dault dan Rafiq yang merobek gawang NU.
Sementara dari kubu NU, Menteri Muhammad Nuh berhasil menjaringkan bolanya ke gawang Muhammadiyah. Gol ke dua NU dicetak Arifin Hakim.
Dalam sambutan sebelum bermain, Din Syamsuddin mengatakan pertandingan sore hari kemarin itu adalah pertandingan ukhuwah Islamiyah, oleh karenanya tak penting siapa yang menang dan siapa yang kalah.
“Ini adalah pesan simbolik bagi umat Islam menjelang puasa bahwa NU dan Muhammadiyah bisa bersatu, meski nanti malam kami tarawih di masjid masing-masing dengan rakaat yang beda,” katanya disambut tawa ratusan penonton yang hadir.
Selain itu, Din juga menyampaikan pesannya kepada sang wasit Jusuf Kalla agar memimpin pertandingan dengan menjadi pemimpin yang adil.
Sementara, Jusuf Kalla mengaku senang sekali melihat pertandingan sore itu. Dia bilang, dengan main bola saja NU dan Muhammadiyah sudah berhasil menyatukan awal puasa.
“Maka kalau sampai skor dan ramadhan saja bisa diatur mudah-mudahan nanti lebaran pun kita bisa sama-sama,” kata JK kemudian tertawa.
